Sunday, September 13, 2009

OUTBOUND KERAMIK

Yang ini baru dan yang paling spectakuler dari Tirto Arum Baru. Untuk menyambut Lebaran pekan depan, kami meluncurkan outbound keramik. Disini anak-anak dari segala usia akan diajarkan cara membuat keramik. Dari teori sampai praktek akan diajarkan. Peserta outbound akan mendapatkan hasil karya mereka setelah melalui proses pengecatan dan pembakaran. Buat Keramik Yuk!!!

Tuesday, September 8, 2009

PAKET MARINE BRIDGE+FLYING FOX

Permainan terbaru dari Tirto Arum Baru: Marine Bridge. Marine Bridge di Tirto Arum Baru berbeda dari yang lain. Dengan lintasan naik ke rumah pohon, menyeberangi antar rumah pohon, naik lagi menuju menara flying fox dan terakhir turun bagaikan rubah terbang. Benar - benar andrenalin dan kekuatan fisik anda diuji.

Monday, August 31, 2009

TARIF SEMINAR - PAKET

Harga dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.

TARIF RESTO LESEHAN - PAKET


Harga dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.

TARIF RESTO LESEHAN - MENU

Harga dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.

TARIF OUTBOUND REGULER

Harga dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Saturday, August 29, 2009

TARIF HOTEL DAN PENGINAPAN UTK ROMBONGAN

Pada H-10 & H+10 20 September 2009 harga tsb naik 10%
Harga dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.

TARIF OUTBOUND PAKET

Harga dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Friday, August 28, 2009

CAFE

Cafe Tirto Arum Baru merupakan fasilitas yang terbaru di Agrowisata Tirto Arum Baru. Kehadiran Cafe Tirto Arum Baru bukan saja menawarkan wisata kuliner dengan sensasi rasa unik di Kota Kendal tetapi juga suasana makan yang berbeda karena berada di pinggir tepian kolam renang.

Menu yang ditawarkan berupa Steak, Seafood, Milkshake, Juice, Hot Drinks, dan beberapa Menu Jadul (Jaman Dulu). Jadikan keceriaan bersama keluarga dan kerabat di Tirto Arum Baru. Berbagai event seperti acara perpisahan, perkawinan, reuni, karaoke, nonton bareng layar lebar (Motor GP & Piala Dunia) dan lain-lain menjadi lebih berkesan.

Buka dari jam 13.00 sd jam 22.00 setiap harinya dengan fasilitas internet Free HotSpot yang memungkinkan anda bersilancar di dunia maya. Dan dengan halaman parkir yang luas, memungkinkan tamu-tamu anda dapat parkir kendaraannya lebih leluasa.

Tuesday, August 4, 2009

BUNGEE TRAMPOLINE


Keberadaan Bungee Trampoline melengkapi wahana permainan outbound yang telah ada. Unik itulah yang bisa dikatakan. Bagaimana tidak, berbeda dengan tempat lainnya, Bungee Trampoline di Agrowisata Tirto Arum Baru memanfaatkan anugrah Tuhan untuk mendukung atraksi tersebut. Dengan tali yang dikaitkan pada dua buah pohon kelapa, pemain bungee trampoline dapat merasakan sensasi tantangan adrenaline yang lebih dari tiang besi biasa. Memang selayaknya begitu, Wisata Agro harus memaksimalkan keberadaan alam untuk mendukung permainan-permainannya.

Sunday, June 14, 2009

LOKASI TIRTO ARUM BARU


Tirto Arum Baru terletak strategis yaitu di tepat tepi Jalan Raya Pantura, Jakarta-Semarang, 45 menit dari Semarang. Alamat Lengkapnya di Jl. Soekarno Hatta, Km 2,7 Kendal, tepat di depan SMAN 1 Kendal. Untuk Reservasi hubungi Telpon: (0294)381858, Fax: (0294)384141. Atau Email: tirto_arum_baru@yahoo.co.id. web: http//:www.agrowisatatirtoarumbaru.blogspot.com atau Heru (081346585850).

Saturday, June 13, 2009

ARENA UJI NYALI


Arena Uji Nyali adalah arena keberanian yang sungguh memacu andrenalin. Termasuk dalam paket outbound usia dewasa. Disini bukan hanya keberanian, juga ketangkasan, kecerdikan, ketepatan, keseimbangan, fisik dan kelenturan tubuh dibutuhkan. Selain dari pada itu, pada permainan botol berdiri, kerjasama dan kekompakan regu dibutuhkan untuk dapat menyeberangkan seluruh anggota regu.

FUTSAL, BOLA VOLLI & BASKET


Lapangan Futsal yang dipakai di Tirto Arum Baru adalah lapangan serba guna yang dapat dipakai untuk lapangan Bola Volli, Bola Basket, Bulu Tangkis maupun Tenis. Cocok untuk acara silaturahmi, keakraban melalui kegiatan olahraga organisasi, maupun perusahaan. Anda dapat puas berolah raga dengan teman-teman sementara anggota keluarga menikmati fasilitas lain. Buka Hingga pukul 3.00 pagi hari,

ARENA ATV


Di Tirto Arum Baru juga terdapat Arena ATV bagi mereka yang ingin memacu andrenalin dengan mengendarai motor ATV di jalan off road. Lintasan ATV kami buat sedemikian rupa supaya menantang tapi tetap aman untuk anak-anak.

AGROWISATA TIRTO ARUM BARU


Dengan motonya sebagai "Oase di Jalur Pantura", Wisata Agro Tirto Arum Baru hadir membawa suasana alam asri yang membawa kesejukan bagi pelintas di jalur pantura. Dengan letak yang strategis di Kota Kendal berjarak 30 Km atau 45 menit dari Kota Semarang. Berada di tepat di tepi jalan raya Semarang-Jakarta, Tirto Arum Baru menawarkan relaksasi dari kepenatan dari rutinitas kerja sehari-hari.

Tirto Arum menawarkan tempat wisata yang lengkap dan unik mulai dari kolam renang ukuran extra large, hotel dengan kelengkapan kamar barak untuk group, resto dengan lesehan-lesehannya, tempat pemancingan, fasilitas outbound termasuk rakit, wahana permainan di sawah berlumpur, flying fox, arena futsal dan bola volli, ruang pertemuan terbuka dan tertutup, arena atv, kebun binatang mini dan jalan pijat refleksi.

Kesemua fasilitas tersebut berada di bawah rindangnya pohon buah mangga, pace dan kelapa dan kesejukan pemandangan dari hamparan sawah yang luas membentang.

ARENA OUTBOUND


Arena outbound Kids Tirto Arum dihadirkan melalui beragam permainan yang melatih kekompakan, keberanian dan kepercayaan diri. Benteng Takeshi, Spiderman, Jalan Sesat dan Drum bergoyang adalah diantaranya. Dalam Benteng Takeshi si anak dilatih untuk berani melintas di berbagai jenis jembatan rintangan dengan bermodalkan kepercayaan diri, fisik dan kelenturan tubuh. Sedangkan dalan dalam jalan sesat anak dilatih untuk mencari jalan keluar dari berbagai masalah.

KOLAM RENANG EXTRA LARGE


Kolam Renang Tirto Arum Baru berukuran Extra Large. Terdiri dari 3 (Tiga) Kolam: Kolam Prestasi, Rekreasi dan Kolam Anak. Anda akan merasa senang, nyaman karena bersih berenang dan berendam untuk relaksasi di Kolam Renang Tirto Arum Baru. Selain diperuntukkan untuk umum, Kolam renang Tirto Arum juga merupakan fasilitas gratis bagi penghuni di Hotel Tirto Arum Baru. Dengan suasana pepohonan kelapa yang rindang didukung dengan kantin wisata kulinernya menjamin keceriaan wisata anda.

RESTO LESEHAN


Agrowisata Tirto Arum Baru memberi nilai tambah wisata Kuliner Anda. Menu Ala kampung, Ikan bakar dll yang leza. Selain bukan hanya unik dalam penyajian, juga keberadaan gubug lesehan di tengah hamparan sawah, kolam pemancingan dan rindangnya pepohonan mangga membawa anda ke suasana bernuansa alam pedesaan. Sangat cocok untuk reuni, forum pertemuan silaturahmi, family gathering keluarga besar maupun perusahaan anda. Disamping anda dapat menikmati sajian makanan, sambil memancing, anak-anak dapat menikmati fasilitas permainan outbound. Anda tidak perlu khawatir ketinggalan informasi selama anda berlibur, karena kami menyediakan Hot Spot Area bagi kebutuhan internet anda.

TAMAN BERMAIN


Taman Bermain Tirto Arum Baru menghadirkan beragam permainan untuk usia anak-anak. Kursi Putar, Jungkat-Jungkit, Perosotan, dan Ayunan dengan berbagai tipe adalah beberapa diantaranya. Anda akan nyaman meningalkan anak anda berbahagia bermain ketika anda sedang melakukan kegiatan acara penting di Resto Lesehan Tirto Arum Baru.

FLYING FOX


Flying Fox pertama kali pemasangan secara permanen di Jawa Tengah adalah Tirto Arum Baru di tahun 2004. Ketika itu Flying Fox belum dikenal seperti sekarang ini. Flying Fox di Tirto Arum menghadirkan suasana berbeda dan unik. Bukan saja titik awal peluncuran dari atas Pohon Kelapa tetapi juga lintasannya melalui sebuah sungai dan pulau buatan. Andrenalin selain dipacu pada saat naik Pohon Kelapa dengan sebuah tangga pancal, dan saat berada diatas Pohon Kelapa, melawan ketinggian. Terhapus kesemuanya dengan asyiknya sensasi meluncur melewati sungai dan jembatan gantung.

TEMPAT PEMANCINGAN


Resto Lesehan Tirto Arum Baru menyediakan tempat bagi mereka yang hoby memancing dan hasilnya dapat dibawa pulang atau kami masakan. Kami sediakan alat pancing dan umpannya kami sediakan. Dengan tempat yang rindang dan suasana asri, kebutuhan kegiatan setiap anggota keluarga yang berbeda di Agrowisata Tirto Arum Baru dapat tersalurkan.

WAHANA PERMAINAN AIR


Agrowisata Tirto Arum menawarkan paket oubound usia anak dan dewasa. Diantaranya adalah permainan air yaitu perahu, rakit dan sepeda air mengelilingi pulau buatan dibawah rindangnya pohon carson. Menaiki rakit, kekompakan akan dilatih dan diuji, kemampuan untuk bekerjasama mengendalikan arah rakit sangat menentukan. Kuatkan kebersamaan dan kerjasama di wahana permainan air Tirto Arum Baru.

HOTEL KELUARGA


Nikmati liburan anda dengan menginap di Hotel Keluarga Tirto Arum Baru dalam lingkungan yang asri dan penuh kedamaian. Bagi yang menginap, fasilitas berenang gratis di kolam Tirto Arum Baru akan kami berikan. Selain itu di Hotel keluarga anda dapat mengakses internet dengan keberadaan Hot Spot Area di tempat kami.

PENGINAPAN BARAK


Cluster Penginapan Barak kami sediakan bagi rombongan/ group. Dengan kapasitas ruangan mampu melayani 80 orang, Cluster Penginapan Barak mengakomodir kebutuhan anda ber-outbound, pelatihan, lokakarya dan lain-lain. Kamar-kamar dengan pengaturan tempat tidur bed susun membuat kamar-kamar tersebut dapat menampung orang dengan jumlah banyak. Kebutuhan internet andapun terpenuhi dengan keberadaan Hot Spot Area di tempat kami.

RUMAH KENDAL


Keberadaan Rumah Kendal di Tirto Arum menjadi Maskot bagi setiap pengunjung yang ingin melihat Rumat Tradisional Kendal. Namun demikian kami telah memodifikasi sedemikian rupa agar dapat nyaman dihuni oleh tamu hotel.

RUANG PERTEMUAN TERBUKA DAN TERTUTUP


Tirto Arum Baru menyediakan ruang pertemuan terbuka dan tertutup yang sangat sesuai dengan berbagai jenis kegiatan yang anda butuhkan. Dengan nuansa yang berbeda, ruang pertemuan terbuka dan tertutup sesuai dengan acara seminar, lokakarya, silaturahim, family gathering, acara launching produk perusahaan anda dan lain-lain. Keberadaan akomodasi ditunjang oleh Resto dengan menu yang lezat dan fasilitas internet Hot Spot yang mengakomodir kebutuhan informasi dari luar.

RUMAH POHON


Rumah Pohon disediakan bagi mereka yang ingin menikmati sensasi berbeda yaitu "Tinggal di Rumah Pohon Ala Tarzan & Jane". Di atas rumah pohon anda dapat menikmati hidangan menu masakan dari resto yang kami antar, selain anda dapat pula menikmati fasilitas internet Hot Spot. Rumah Pohon yang kami bangun berperinsip harus berdiri diatas pohon, benar-benar memanfatkan kekuatan pohon sebagai penopang tanpa bantuan struktur modern seperti pilar beton, bata dan lain-lain. Walaupun begitu Rumah Pohon kami aman untuk ditempati.

JALAN REFLEKSI


Keberadaan Jalan Refleksi Agrowisata Tirto Arum Baru sejak tahun 1999. Dibangun sebagai sarana kesehatan untuk pengunjung. Didirikan sebelum fasilitas lain ada untuk menjadi daya tarik pengunjung. Keberadaan Jalan Refleksi saat itu di Tirto Arum Baru menjadi yang pertama di Jawa-Tengah. Pembuatannya secara serius dengan memperhatikan aspek refleksiologi. Batu dikelompokkan berdasarkan ukuran dan disusun sedemikian rupa dengan permukaan dibuat rata dan bergelombang.

Tapak kaki sebagai media penyalur beban tubuh idealnya mampu menahan beban tubuh seberapun beratnya. Ukuran batu dan jarak antar batu membuat prosentse bagian permukaan kaki yang menanggung beban berat tubuh semakin kecil. Akibatnya terjadi tekanan di bagian-bagian tersebut.

Hampir 16 jam aktifitas manusia bertumpu di kedua kakinya. Ini diyaniki Ilmu Kesehatan Tradisional Cina, terdapat hubungan antara saraf diseluruh tubuh dengan kaki. Tak Heran kemajuan teknologi membuat manusia sedikit berolah tubuh, menyebabkan penurunan kesehatan. Refleksi dipercaya dapat menstimulus saraf-saraf diseluruh tubuh melalui telapak kaki.

ARENA PERMAINAN LUMPUR


Arena permainan lumpur di sawah merupakan permainan unggulan paket outbound di Agrowisata Tirto Arum Baru. Beragam permainan yng biasa di darat menjadi sensasional dan unik ketika dimainkan di lumpur, seperi futsal, bola keranjang, tarik tambang dan fun games lainnya. Membuat keceriaan, kebersamaan dan kekompakan. "Kotor itu baik" begitu kata iklan produk deterjen terkenal. Di sawah tersebut kami menyediakan juga cara bercocok tanam padi berikut demo penggilingannya.